Dalam rangka memperingati kegiatan Aksi Bergizi se-provinsi kepulauan Bangka Belitung, pihak Puskesmas Pemali mengadakan kegiatan senam pagi dan sarapan bersama di SMA NEGERI 1 PEMALI.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 26 Oktober 2022 dan diikuti oleh seluruh warga sekolah dan khusus siswi kelas 11 dan 12 di lapangan basket SMA NEGERI 1 PEMALI.
Kegiatan diawali dengan senam pagi bersama, yang dipandu oleh pihak Puskesmas Pemali dan dilanjutkan dengan sarapan pagi bersama. Semua siswi yang mengikuti kegiatan ini diwajibkan membawa sarapan masing-masing bertemakan makanan 4 sehat 5 sempurna. Kegiatan tidak berhenti sampai disitu saja ada satu kegiatan terakhir yaitu, pihak Puskesmas Pemali juga memberikan tablet tambah darah secara gratis kepada seluruh siswi SMA NEGERI 1 PEMALI, baik yang mengikuti kegiatan dilapangan maupun tidak.
Kegiatan yang merupakan kolaborasi antara SMA NEGERI 1 PEMALI dengan instansi kesehatan ini diharapkan menumbuhkan kesadaran warga sekolah untuk hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang sehat. Sehingga mewujudkan generasi sehat yang berprestasi. Semoga.
~Ghina Ghaisani Yuza