KEGIATAN LDKS SMAN 1 PEMALI TAHUN 2020

Rabu, 18 November 2020

Pandemi Covid-19 tidak menjadi penghalang aktualisasiSMA Negeri 1 Pemali melalui program kesiswaan dan OSIS periode 2019 untuk melaksanakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan siswa (LDKS) dilingkungan sekolah. Kegiatan LDKS ini secara resmi dibuka oleh kepala sekolah SMA Negeri 1 Pemali Bapak Sunandar,S.Pd.,M.M. Acara pembukaan LDKS ini berlangsung secara hikmat yang ditandai dengan penyematan tanda peserta LDKS sebagai simbolis bahwa kegiatan ini dibuka. Pembukaan LDKS ini dilaksanakan di pendopo SMA Negeri 1 Pemali pada hari Rabu, 18 November 2020 dihadiri oleh bapak ibu guru selaku undangan dan diikuti oleh 65 peserta siswa-siswi terpilih dalam seleksi OSIS periode 2020-2021. Dalam amanah pembukaan LDKS ini kepala sekolah menyampaikan pesan bahwa sebagai pengurus OSIS yang terpilih harus bisa menjadi contoh yang baik dalam beroganisasi sehingga bisa mengembangkan potensi yang dimiliki dan bisa membawa nama baik sekolah serta nantinya bisa menjadi bekal untuk masa depan.

Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa ini dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut disekolah dengan dasar program kesiswaan melalui OSIS dan izin dari orang tua setiap peserta sehingga kegiatan ini bisa dilaksanakan dengan baik tanpa adanya kendala. Dalam pelaksanaan LDKS dimasapandemi sekolah mewajibkan setiap peserta untuk mematuhi protokol kesehatan dengan cara mencuci tangan, mengenakan masker dan menjaga jarak atau pisical distancing. Hal ini dilakukan sebagai bentuk partisipasi aktif dalam mencegah penularan virus Covid-19.

Selama tiga hari pelaksanaannya banyak pengetahuan dan ilmu yang didapat oleh peserta. Bagaimana tidak, peserta LDKS diajarkan bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik, cara berorganisasi dengan baik, bekerjasama, memanfaatkan sarana prasarana sekolah secara maksimal, berkomunikasi dalam bermasyarakat,  cara penyusunan program, pengetahuan wawasan nusantara serta penyusunan adminstrasi tentang surat menyurat. Dari materi itulah nantinya peserta yaitu siswa dan siswi diharapkan bisa memilikiketerampilan dan pengalaman sehingga bisa menjadi seorang pemimpin yang aktif serta kreatifdan tentu pengalaman ini sebagai bekal dalam mengembangkan kemampuan serta potensi  yang dimiliki.

MOTO OSIS

ONE SPIRIT FOR THE FUTURE